WELCOME

SELAMAT DATANG

Selasa, 16 April 2019

Budaya Antar-Asia

Budaya merupakan suatu cara hidup yang berkembang, dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang, dan diwariskan dari generasi ke generasi. Kebudayaan sangat erat hubungannya dengan masyarakat. Budaya terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni.

INDONESIA


Budaya Indonesia adalah seluruh kebudayaan nasional, kebudayaan lokal, maupun kebudayaan asal asing yang telah ada di Indonesia sebelum Indonesia merdeka pada tahun 1945. Kebudayaan di Indonesia sangatlah beragam ditinjau dari jumlah penduduk yang mencapai lebihdari 200 juta orang yang tinggal di berbagai pulau.

Ciri-ciri Keragaman Budaya di Indonesia yaitu:
1. Keragaman Suku Bangsa 
2. Keragaman Bahasa
Salah seorang peneliti yang bernama menjadi beberapa bagian, di antaranya: Bahasa Austronesia Barat atau yang dikenal dengan bahasa Indonesia atau Melayu yang terdiri dari Bahasa Hesperonesia (Indonesia bagian Barat) Bahasa Austronesia bagian Timur atau Polinesia yang terdiri dari bahasa Melanesia (Melanesia dan pantai di bagian Timur Irian).
3. Keragaman Religi
Di Negara ini setidaknya ada enam agama yang sudah diakui oleh Negara secara resmi. Ke enam agama yang dimaksud tersebut adalah Islam, Budha, Katolik, Hindu, Konghucu, dan juga Protestan.
4. Keragaman Seni dan Budaya 
Contoh dari wujud nyata dari keragaman seni dan budaya ini adalah seni tari, seni sastra, seni musik, seni drama, seni rupa dan masih banyak lagi yang lainnya.  

INDIA 

Republik India adalah sebuah negara di Asia yang memiliki jumlah penduduk terbanyak kedua di dunia, dengan populasi lebih dari satu miliar jiwa, Kebudayaan India terus menyerap adat istiadat, tradisi, dan pemikiran dari penjajah dan imigran sambil terus mempertahankan tradisi yang sudah mapan dan menyebarluaskan budaya India ke tempat-tempat lain di Asia.Orang India sangat menghargai nilai-nilai kekeluargaan tradisional.
Agama: Mayoritas penduduk di India beragama Hindu, Islam, Kristen, Sikh, dan sisanya Buddha, Jain, dan lainnya
Pakaian tradisional: Pakaian berupa kain yang disampirkan merupakan gaya busana yang populer di India.  
Bahasa: Bahasa resmi India adalah Hindi dalam aksara Dewanagari dan Inggris.
Musik India : Musik tradisional India secara garis besar dibagi menjadi dua jenis: musik tradisional Hindustani dari India Utara, Karnataka dari India Selatan, dan berbagai variasi darinya yang muncul di sebagai musik daerah di India. 
Tari India:  Tari india juga terdiri dari bentuk-bentuk tari klasik dan tari rakyat. 

KEMIRIPAN ANTAR BUDAYA
  • Dalam cerita mahabarata maupun Ramayana, semua berasal dari India. Kemudian cerita tersebut mengalami akulturasi budaya dengan yang ada di Indonesia. Lahirlah sebuah cerita Ramayana dan Mahabarata yang berpadu dengan unsur Jawa dan Islam.
  • Indonesia dengan India, sudah memiliki hubungan erat sejak masa kolonial dahulu. Tepatnya saat Indonesia berusaha merebut kemerdekaan dari tangan penjajah, India memberikan suplai bantuannya seperti obat-obatan kepada Indonesia. Sejak saat itu kedua negara ini memiliki hubungan yang baik. Presiden Soekarno sering mengunjungi India untuk bertemu menteri Jawaharlal Nehru guna mendiskusikan banyak hal.
  • Indonesia dari dulu memang terkenal dengan kekayaan rempahnya. Tak heran jika setiap masakan khas Indonesia selalu bercampur rempah-rempah yang lezat dan menggugah selera. Begitu pula yang terdapat di India.
  • Miripnya Selera Musik India dan Indonesia. Kekayaan bunyi dan irama pada musik dangdut dan juga cengkok khasnya bila didengarkan tidak akan jauh beda dengan musik India.

PERBANDINGAN
  • India didominasi Hindu dan Indonesia kebanyakan Muslim.
  • Indonesia telah mengalami gejolak politik yang lebih besar dan gangguan ekonomi yang lebih tajam, dan catatan demokrasinya relatif baru. Sementara India telah menggeser pusat politiknya menuju mayoritasisme Hindu
  • Di bidang ekonomi, India lebih miskin, tetapi sektor industri dan keuangannya lebih bervariasi dan berkembang. Tetapi keduanya memiliki tantangan pembangunan yang serupa: Industrialisasi, pengembangan infrastruktur, mengatasi kesenjangan yang besar, dan menanggulangi kemiskinan.